Memunculkan FIle Hidden dari Command Prompt  

Posted by Nyoman Hadianto

Buka Start-Run, kemudian ketikkan “cmd” (tanpa tanda petik) lalu Enter. Setelah muncul command prompt, anda dapat melihat parameter-parameter dari perintah “attrib” dengan mengetikkan “attrib /?” seperti terlihat dibawah ini:
C:\Documents and Settings\helpdesk>attrib /?
Displays or changes file attributes.
ATTRIB [+R | -R] [+A | -A ] [+S | -S] [+H | -H] [drive:][path][filename]
[/S [/D]]
+ Sets an attribute.
- Clears an attribute.
R Read-only file attribute.
A Archive file attribute.
S System file attribute.
H Hidden file attribute.
[drive:][path][filename]
Specifies a file or files for attrib to process.
/S Processes matching files in the current folder
and all subfolders.
/D Processes folders as well.

Dari sini kita tahu, kalau ingin menambahkan attrib kita tinggal menggunakan tanda tambah (+) didepan singkatan attibut, dan tanda minus (-) jika kita ingin menghilangkan attribut tersebut.

Contoh:
attrib +R e:\coba.txt (Perintah ini mencoba menambahkan atribut read only pada file coba.txt pada drive E:)
attrib -H e:\coba2.txt (Perintah ini mencoba menghilangkan atribut hidden pada file coba2.txt pada drive E:)
attrib -S -H E:\*.* /S /D (Perintah ini mencoba menghilangkan atribut system dan hidden pada semua file dan folder pada drive E:)

This entry was posted on 09.12 and is filed under . You can leave a response and follow any responses to this entry through the Langganan: Posting Komentar (Atom) .

0 comments